http://anime-review-indo.blogspot.com review dan link download anime

Kamis, 03 Desember 2015

One-Punch Man

Title: One-Punch Man
Genre: Action, Comedy, Parody, Sci-Fi,
Company: Madhouse, TV Tokyo, Bandai Visual,
Format: 12 episodes
Dates: Oct 5, 2015 to Dec 21, 2015

Review
One-Punch Man ini seperti parodi anime - anime superhero yang biasa kita saksikan. biasanya superhero datang dari orang biasa yang lemah kemudian berlatih keras atau mengalami kejadian aneh sehingga bisa menjadi kuat. Di anime super hero biasa, jagoan biasanya kalah dulu, nanti di akhir tiba - tiba mengeluarkan jurus pamungkas dan lawan pun kalah. Nggak bakal ada yang kayak begitu di One-Punch Man. saitama, si tokoh utama sudah kuat sejak awal dan bisa mengalahkan musuhnya hanya dengan satu kali pukul.
pertama denger pasti bingung. Trus kelahinya gimana ? kalau lawan langsung kalah nggak seru dong?.. nah, inilah keunikan anime ini. Meski terlihat sederhana tapi pertarungan yang ada sangat seru karena banyak sekali tokoh super hero yang ada di anime ini. Malah ada asosiasinya segala.. 
One-Punch Man menawarkan kisah yang lebih menarik daripada anime super hero lain yang terlalu serius. scene fighting nya digarap keren banget khas madhouse. Atmosfir yang dibangun juga berbeda saat saitama menunjukan wajah polos dan saat dia berganti wajah serius.
Anime ini pastinya akan memberikan sesuatu yang berbeda dari anime - anime superhero yang biasa kamu tonton.


kamu bisa download One-Punch Man disini


Overall score: A
Story: A
Character: A
animation: A
Art: A
Music: A

Sabtu, 14 November 2015

Shokugeki no Soma

Title: Shokugeki no Soma
Genre:  Ecchi, School, Shounen
Company: J.C.Staff
Format: 24 episodes
Dates: Apr 4, 2015 to Sep 26, 2015

Review

Setelah sekian lama akhirnya ada lagi anime dengan tema masakan. Anime ini bercerita tentang Soma, anak seorang koki yang bersekolah di sekolah memasak terbaik di jepang. Jalan ceritanya pasti bisa ditebak kan, dia ingin menjadi yang terhebat di sekolah terssebut. Tetapi tentu jalanya tidak mudah dan harus diraih step by step.

Kelebihan dari Shokugeki no Soma adalah sang karakter utama yang justru tidak terlalu ‘imba’ sehingga kita bisa merasakan perjuangannya belajar dam berusaha mengalahkan lawannya. Di anime ini juga ada banyak sekali masakan yang unik – unik yang entah ada beneran atau tidak di dunia nyata. Ceritanya seru dan bikin penasaran. Tetapi kadang agak berlebihan unsur ecchinya saat ada yang mencicipi makanan. Di anime ini rasa makanan seolah – olah sangat lezat sehingga habis mencicipi sebuah masakan, para karakter seperti ‘orgasme’ karena keenakan rasa masakan tersebut. Makanya, mungkin agak mengganggu bagi yang tidak suka menonton anime ecchi. Tetapi ceritanya menarik dan enak untuk ditonton kok..

Shokugeki no Soma adalah salah satu anime yang memiliki banyak tokoh di dalamnya. pace ceritanya pas, tidak kecepetan jadi tiap karakter bisa dapat waktu buat di deskripsikan. 24 episode saja baru menceritakan awal cerita Soma bersekolah. sepertinya anime ini bakal panjang.

Karena ceritanya menarik dan ending yang disetting agar bikin penasaran, pasti bakal sulit kalau pengen berhenti nonton, pengennya nonton terus sampe habis. Sayangnya ceritanya masih belum habis dan kita harus menunggu season 2 nya di tahun 2016 nanti..
buat sementara doanload aja season satu nya disini
Overall score: A-
Story: A
Character: A
animation: B+
Art: B+
Music: B+

Jumat, 13 November 2015

Prison School

Title: Prison School (Kangoku Gakuen )
Genre: Comedy, Ecchi, School, Seinen
Company: J.C.Staff, Genco, FUNimation Entertainment
Format: 12 episodes
Dates: Jul 11, 2015 to Sep 26, 2015

Review

Prison School adalah anime yang bercerita tentang lima orang siswa yang bersekolah di sekolah yang isinya murid perempuan semua. Ya, murid laki – laki Cuma kelima orang ini. Disekolah itu ada underground student council yang tidak suka akan kehadiran mereka dan menginginkan agar mereka dikeluarkan. Tapi memang kelakuan kelima siswa ini suka aneh – aneh sampai mereka harus masuk ke penjara sekolah karena melanggar peraturan.

Ceritanya memang unik dan berbeda dengan anime- anime lain. Rivalitas antara pria dan wanita terlihat jelas disini. Meski kadang agak kasar dan jorok, kelucuan ini cukup lumayan untuk dinikmati. Tetapi sebaiknya memang Prison School ini ditonton orang yang sudah cukup umur. Banyak, buanyak banget malah bumbu – bumbu ecchi yang kurang baik klw ditonton oleh anak kecil.
Mungkin kalau anime ini tidak terlalu mengekspose keseksian dan fokus pada komedi bisa lebih baik sih, karena dari dasar cerita juga sudah unik.
Tapi mungkin kalau buat yang udah biasa nonton anime sih kayaknya nggak masalah dan malah bisa menganggap ini lucu.

Gambar anime ini cukup keren, bening, dan ekspressi karakternya digambarkan total banget. Di akhir cerita muncul karakter baru lagi, so kayaknya Prison School bakal dibikin season 2 nya tapi kita masih belum tahu kapan bakal keluar.
Singkatnya ya anime ini unik, lucu, tetapi banyak ecchinya, so jangan sampe adik kamu ikutan nonton ya.. 

Overall score: B+
Story: B+
Character: B+
animation: B+
Art: B
Music: B-

Minggu, 18 Oktober 2015

Haikyuu!!


Title: Haikyu!!
Genre: School, Shounen, Sports
Company: Production I.G, Mainichi Broadcasting, Sentai Filmworks, TOHO animation
Format:25 episodes (season 1)
Dates: Apr 6, 2014 to Sep 21, 2014  (season 1)

Review

Haikyu!! ini mungkin adalah anime sport terbaik yang pernah ada untuk saat ini. tidak seperti kapten tsubasa yang kebanyakan ngomong saat pertandingan, tidak pula pake kekuatann aneh - aneh kayak di kuroko no basket. meskipun nggak ada teknik - teknik njlimet dan aneh - aneh, pertandingan di anime ini digambarkan dengan keren sekali. dari pembuatnya saja, IG production, kita sudah tahu gambar anime ini pastinya tidak akan mengecewakan.
kebanyakan anime sport memang mengangkat cerita yang agak mirip - mirip. tim underdog yang tidak diunggulkan tetapi bisa menjadi juara. kelebihan di Haikyu!! ini adalah cerita yang dimulai sejak awal, sejak para peian andalan baru masuk ke sekolah mereka. sejauh ini belum ada flash back yang terlalu lama dan nggak penting tentang para pemain, jadi ceritanya fokus ke perkembangan tim dari mulai merekrut anggota baru sampe ikut kejuaraan.
pertandingannya juga nggak lama - lama banget, paling satu atau dua episode udah kelar, jadi nggak ada banyak dialog - dialog atau flashback nggak penting. strategi dan kemampuan para pemain di anime ini sangat jelas, jadi kita tahu mereka menang karena memang lebih unggul di permainan, bukan karena semangat doang.
trus gimana ? juara atau nggak timnya ? ya nggak seru dong kalau diceritakan disini. Haikyu!! season 1 sudah berakhir dengan ending yang sangat bagus. tidak lebai seperti kebanyakan anime lain. season 2 sudah mulai tayang bulan oktober 2015. so, kalau kamu mau nonton anime ini sebaiknya download dulu Season 1 nya disini

Overall score: A
Story: A
Character: A
animation: A
Art: A
Music: A

Kamis, 08 Oktober 2015

KILL la KILL

Title: KILL la KILL
Genre: Action, Comedy, School, Super Power
Company:  Aniplex, Dentsu, Kadokawa Shoten,
Format: 24 episodes
Dates: Oct 4, 2013 to Mar 28, 2014

Review

anime dengan art lawas kayak gini memang nggak ada matinya. nonton KILL la KILL bakal ngingetin kita ke masa - masa anime jadul macam Yu Yu Hakusho atau Nube. nonton anime ini semacam refresing kalau menurut saya. ceritanya ringan dan banyak hal - hal konyol yang terjadi di dalam cerita.
kalau kamu nggak terlalu terganggu dengan art yang jadul, anime ini bisa menjadi anime action yang layak buat kamu tonton. ceritanya sederhana, tentang Matoi Ryuuko yang ingin balas dendam kepada Kiryuuin Satsuki dan menemukan kebenaran tentang kematian ayahnya. Pertarungan sengit terjadi karena Satsuki adalah pemimpin dari Honnouji Academy, sehingga sebelum menghadapinya, Ryuuko harus menghadapi anak buahnya dulu.
battle di KILL la KILL ini nggak tanggung - tanggung, ancur - ancuran pokoknya.. tetapi masih bisa dinikmati dan nggak gore - gore amat.
yang cukup mengganggu di anime ini mungkin fan servicenya. pakaian tokoh - tokoh perempuannya minim - minim. Jadi hati hati, jangan nonton anime ini sama adek adek kamu ya.. hehehe..

art yang sederhana, cerita sederhana, tetapi dibawakan dengan sangat menarik, kalau kamu penasaran download aja animenya disini


Overall score: 8
Story: 7
Character: 8
animation: 7
Art: 7
Music: 8

Senin, 28 September 2015

Amagi Brilliant Park


Title: Amagi Brilliant Park
Genre: Comedy, Magic
Company: Kyoto Animation, Avex Entertainment, TBS
Format: 13 episodes
Dates: Oct 7, 2014 to Dec 26, 2014


Review

Banyak orang memberikan komen yang positif kepada Amagi Brilliant Park ini. ide cerita yang segar, unik, serta genre komedinya membuat banyak orang menyukai anime ini. Apalagi ditambah heroine alias tokon - tokoh cewek di anime ini yang bisa bikin mimisan,, hehehe.. fan servicenya juga banyak di anime ini buat kamu yg suka,,  hehe..
anime ini memang cukup menarik, tetapi kalau menurut saya sih, gimana ya, seperti tidak ada yang spesial gitu. Memang dari segi cerita Amagi Brilliant Park memang simpel sih, seorang siswa yang tiba - tiba jadi manajer di sebuah taman hiburan dan punya target menarik pengunjung dalam jumlah tertentu agar taman hiburan tersebut tidak tutup. alur ceritanya terlampau sederhana dan mudah ditebak endingnya. meskipun ada magic di anime ini namun jangan dibayangkan akan ada pertarungan sihir seperti harry poter ya. sihir dalam anime ini kebanyakan malah lucu dan kelucuan itulah yang bisa jadi alasan untuk terus menonton anime ini.
jadi kalau soal alur cerita sih agak biasa - biasa saja, tetapi cukup lucu kok kalau mau nonton Amagi Brilliant Park ini sebagai hiburan. silakan download animenya disini


Overall score: B
Story: B
Character: B
animation: B
Art: B
Music: B

Selasa, 04 Agustus 2015

Bokura Wa Minna Kawaisou

Title: Bokura Wa Minna Kawaisou
Genre: Romance, Comedy, Slice of life
Company: Brains Base, TBS
Format: 12 Episodes
Dates: april 4, 2014 – june 20, 2014

Sinopsis:
Dikarenakan keluarga yang pindah tempat kerja, Kazunari Usa, seorang murid SMA harus pindah ke rumah kos Kawai Komplek. Di rumah itu dia bertemu dengan Ritsu, kakak kelas yang dia sukai.Usa memendam rasa suka kepada kakak kelasnya itu, namun sikap anti social Ritsu membuatnya sulit untuk mendekatinya. Apalagi di rumah kos itu tidak hanya ada Usa dan Ritsu saja, ada juga penghuni lain yang memiliki sifat yang aneh – aneh, ada yang masochist, ada cewek yang selalu gagal dalam hubungan cinta, ada juga yang suka menggoda laki - laki sehingga membuat kehidupan Usa semakin menarik.Bisa kamu download disini.

Review
‘Notice me senpaaii…’ mungkin kalimat itu bisa mewakili dasar cerita anime ini. Bokura Wa Minna Kawaisou termasuk salah satu anime romantic komedi terbaik yang pernah saya tonton. Kalau kamu suka anime dengan seting rumah kos anak sekolahan seperti Sakurasou, kamu pasti akan suka anime ini. Kombinasi romance dan komedi di anime ini sangat pas dan tidak berlebihan satu sama lain. Jadi kita bisa terbawa dengan perkembangan kisah cinta Usa yang ingin mendekati Ritsu, disisi lain kita juga bisa tertawa lepas melihat tingkahlaku penghuni kos – kosan Kawai Komplek yang konyol – konyol.
                untuk gambar dan warna Bokura Wa Minna Kawaisou ini ‘terlalu terang’ kalau menurut saya, terlalu menyilaukan gitu warnanya, tetapi tetap enak untuk ditonton.Untuk sountrack saya pikir Openingnya lebih bagus dari pada endingnya.
                Sayang sekali, seperti halnya sakurasou, anime ini juga belum ada kabar mau dibuat season 2 nya padahal anime ini memiliki cukup banyak penggemar dan ceritanya pun masih cukup banyak untuk dijadikan season 2 nya.


Overall score: A
Story: A
Character: A
animation: B+
Art: B+
Music: B+

Sakurasou no Pet na Kanojo

Title: Sakurasou no Pet na Kanojo
Genre: Comedy, Drama, Slice of life
Company: J.C. Staff, Genco
Format: 24 episodes
Dates: October 9, 2012 – March 26, 2013

Sinopsis:
Komedi romantic anakSMA yang menceritakan tentang Sorata Kanda, yang terpaksa harus pindah ke rumah kos Sakurasou karna ingin memelihara kucing yang ditemukannya. Namun ternyata, Sakurasou adalah rumah kos bagisiswa–siswa ‘bermasalah’ yang memiliki kepribadian aneh. Disaat Sorata harus menyesuaikan diri dengan kondisi itu, datanglah Mashiro Shina yang manis, namun juga memiliki bakat dan sifat yang berbeda dengan murid lainnya.

Review:
Termasuk dalam jajaran the best anime yang pernah saya tonton. Komedinya, ceritanya, penggambaran karakter yang unik membuat Sakurasou no Pet na Kanojo begitu berkesan bagi yang menontonnya. Di Awal- awal menonton anime ini sayaberpikir ‘ini anime apasih?” karena episode awal anime ini memang begitu absurd dan tampilan karakter yang agak fulgar. Makanya banyak yang mengira ini adalah anime ecchi waktu pertama menontonnya. Namun setelah ditonton beberapa episode, cerita dikembangkan dengan begitu menarik dan sangat enak untuk dinikmati. Beberapa scene di anime ini memang bagi sebagian orang agak fulgar, namun tidak begitu terasa jika kita focus pada ceritanya.
                Sakurasou no Pet na Kanojo ini juga satu dari sedikit anime yang mengangkat (cie jemuran kali diangkat) kegagalan tokoh utama sebagai bagian dari cerita. Jarang jarang lho ada anime yang menceritakan tokoh utamanya gagal. Tapi satu yang pasti, jika kamu mengesampingkan bumbu – bumbu fans service dan focus pada cerita yang disuguhkan, anime ini akan banyak memberikan pelajaran hidup kepada kita.
                So, ini adalah salah satu anime yang sangat saya rekomendasikan untuk ditonton. Tapi ingat, karena beberapa scene di Sakurasou no Pet na Kanojo ini agak fulgar, tidak disarankan menonton anime ini bersama orang tua atau adik yang masih di bawah umur,, hehehe... download aja animenya disini.

Overall score: A
Story: A
Character: A
animation: A-
Art: A
Music: A-
http://anime-review-indo.blogspot.com